Thursday, November 27, 2014

Seri Kisah 60 Sahabat Rasulullah_Mus'ab bin Umair



MUSH’AB BIN UMAIR  Si Duta Islam yang Pertama

Mush’ab bin Umair adalah salah seorang dari sahabat Nabi. alangkah baiknya jika kita memulai kisah ini dengan pribadinya: Seorang remaja Quraisy terkemuka, seorang yang paling ganteng dan tampan, penuh dengan jiwa dan semangat kemudaan.
Para muarrikh dan ahli riwayat melukiskan semangat kemudaannya dengan kalimat: “Seorang warga kota Mekah yang mempunyai nama paling harum”.
Ia lahir dan dibesarkan dengan kesenangan, dan tumbuh dalam lingkungannya. Mungkin tak seorang pun di antara anak-anak muda Mekah yang beruntung dimanjakan oleh kedua orang tuanya demikian rupa sebagai yang dialami Mush’ab bin Umair.
Mungkinkah kiranya anak muda yang serba kecukupan, bisa hidup mewah dan manja, menjadi buah bibir gadis-gadis Mekah dan menjadi bintang di tiap-tiap pertemuan, akan meningkat sedemikian rupa hingga menjadi buah ceritera tentang keimanan, menjadi tamsil dalam semangat perlawanan?
Sungguh, suatu riwayat penuh pesona, riwayat Mush’ab bin Umair atau “Mush’ab yan baik”, sebagai biasa digelarkan oleh kaum Muslimin. Ia salah satu di antara pribadi-pribadi Muslimin yang ditempa oleh Islam dan dididik oleh Muhammad saw.